top of page

Cerita BUMDes Anjani | Terlihat Tumpul Namun Mematikan

adbmi.orgDesa Anjani memiliki BUMDes yang secara terang-terangan menyatakan memiliki metode khusus dalam kinerjanya. Metode tersebut menyongsong keterbukaan terhadap masyarakat dan memiliki impact langsung kepada masyarakat Desa Anjani.

Secara tidak langsung, pertemuan memang akan menimbulkan titik temu terhadap suatu permasalah. Apapun bentuknya, komunikasi yang paling penting.

Beberapa waktu yang lalu, pendamping LSD Anjani menyambangi ketua BUMDes desa Anjani untuk membahas program baru yang akan ada di desa Anjani selama tahun 2022.

Banyak yang menganggap BUMDes tak memiliki program yang mengena di masyarakat, tidak tepat sasaran. Wajar, banyak desa dan masyarakat yang mengeluhkan hal tersebut. Bahkan banyak yang menganggap BUMDes sebagai uang simpanan bagi pemerintah desa. Digunakan ketika ada keperluan mendadak yang tak masuk dalam perencanaan. Semua desa rata – rata seperti itu.

Namun pertemuan dengan ketua BUMDes kali ini banyak memberikan pemahaman bahwa ruang kerja BUMDes desa Anjani adalah memberikan dampak yang benar – benar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Simpan pinjam misalkan.

Tidak sedikit masyarakat yang menggunakan jasa BUMDes untuk meningkatkan taraf perekonomian mereka. Tentunya dengan bunga yang sedikit.

Selain itu juga, BUMDes desa Anjani perlahan terlihat produktifitasnya dengan adanya unit usaha lainnya. Pengelolaan kolam wisata Mbulan Boroq Dewi Anjani misalkan.

Banyak menyerap angkatan kerja yang produktif. Sehingga mengurangi angka pengangguran. Namun kita tidak bisa berbangga dengan semua ini. Perlu adanya kolaborasi dan elaborasi setiap lini. Oleh karenanya, melalui BUMDes, ADBMI foundations mencoba menyentuh lini yang paling inti kehidupan masyarakat. Terutama yang memiliki ikatan erat dengan pekerja migran.

Diharapkan kerjasama ini akan mampu meningkatkan perekonomian keluarga PMI. Bukan hanya itu, diharapkan pula mampu menyentuh orang – orang yang sejengkal lebih dekat mereka sebagai penerima manfaat.

0 tampilan0 komentar

Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page